Review Matte Liquid Lipstick Lokal Indonesia: Rollover Reaction Vs BLP By Lizzie Parra

Written By :

Category :

Beauty

,

BLP Beauty

,

Lip

,

Lip Cream

,

Lip Cream Matte

,

Local Brand

,

Makeup

,

Rollover Reaction

Posted On :

Share This :

Assalamualaikum..
Sebenarnya awalanya saya mau buat battle of local liquid lipstick dengan harga diatas Rp 100.000 tetapi karena sampai saat ini saya baru beli 2 lipstick (elus dompet) akhirnya saya putuskan untuk membandingkan 2 lipstick ini saja. As you know (kalau kalian pembaca setia blog saya-kepedean) saya sedang suka koleksi matte liquid lipstick dari brand lokal. Nah yang 2 produk ini juga merupakan brand lokal. Rollover Reaction dan BLP Beauty Lip Coat By Lizzie Parra. Saya mau buat review dari masing-masing produk kemudian saya bandingkan kelebihan dan kekurangan dari keduanya. Di akhir akan saya beri kesimpulan mana lipstick yang jadi favorite saya.
Sebelumnya saya cerita sedikit ya, saya beli 2 lipstick ini beda waktunya tetapi sama-sama beli di Sociolla. Untuk yang Rollover Reaction saya beli warna Lucy dan BLP Beauty warna Lavender Cream. Agak sulit mencari warna yang saya mau karena 2 lipstick ini laku banget jadi kebanyakan warna sold out. Buat kalian yang tertarik untuk beli kedua lipstick ini, simak review dibawah ya.
Rollover Reaction

  • Kemasan
Rollover Reaction ini dilengkapi dengan box. Bagian depan box bertuliskan logo RR, nama shade/warna lipstick dan berat lipstick 5.5 gram. Bagian sisi ada tulisan Rollover Reaction dan informasi mengenai website, instagram dan email. Kemudian dibagian belakang bertuliskan informasi mengenai komposisi, nama produsen, kode BPPOM dan tanggal kadaluarsa produk.

Kemasan box Rollover Reaction
Lanjut ke kemasan tube-nya berbentuk kotak dengan bahan plastik dove bertuliskan Rollover Reaction. Bagian tutup berwarna hitam. Untuk bentuk aplikator, panjangnya standar dan ujung aplikator agak besar tidak pipih. Tapi masih oke untuk aplikasi di sudut bibir. Secara keseluruhan untuk kemasan menurut saya cantik, sebanding dengan harganya, Kemasan plastik dove membuat lipstick ini lebih terlihat mahal.

Kemasan tube Rollover Reaction
  • Formula
Tekstur Rollover Reaction ini cenderung cair. Jadi cepat sekali set di bibir. Hasil akhir juga matte (benar-benar matte). Saya sarankan aplikasi lipstick ini dengan cepat sebelum nantinya keburu kering. Di bibir saya Rollover Reaction ini tidak terlalu membuat bibir kering. Paling setelah pemakaian beberapa lama baru bibir terasa kering. Tapi saran saya buat kalian yang bibirnya gampang pecah-pecah lebih baik aplikasi lip balm terlebih dahulu. Soal ketahanan, saya merasa lipstick ini tidak terlalu tahan lama jika dipakai makan. Oia..Rollover Reaction ini juga bisa dipakai sebagai blush on. Saya sempat mencoba memang cocok untuk dipakai blush on karena formulanya yang cair dan setelah set akan jadi powdery. Lumayan beli 1 produk bisa 2 fungsi. 
  • Warna
Warna yang saya punya adalah Lucy. Warnanya seperti peach coral gitu, kalau buat saya terlalu terang. Saya jadi pucet kalau pakai warna ini. Semua seri warna Rollover Reaction yang pertama keluar adalah pastel. Jadi warnanya semua warna-warna pastel. Untuk warna terbaru Rollover Reaction lebih kearah 90’s Grunge Look. Jadi pengen coba warna-warna terbarunya.

Rollover Reaction-Lucy
Beauty Lip Paint By Lizzie Parra
  • Kemasan
BLP ini juga sama dengan RR, dilengkapi box untuk kemasannya. Box-nya berwarna putih dan pink (I love PINK). Dibagian depan ada tulisan Lip Coat By Lizzie Parra. Buat yang belum tahu, lipstick ini merupakan brand yang dikeluarkan oleh beauty blogger & youtuber (beauty guru) Lizzie Parra. Kalau sejarahnya bagaimana, jujur saya sendiri belum tahu kenapa sampai Lizzie Parra meluncurkan lipstick ini..hahaha (gak total banget ya ngeriviewnya). Kemasan box bagian belakangnya ada informasi mengenai produsen, komposisi dan berat lipstick 4 gram (lebih kecil dibanding dengan RR). Bagian atas ada tulisan nama shade/warna.

Kemasan box BLP
Kemasan tube terbuat dari plastik dove dengan aksen tulisan BLP berwarna putih. Tutup berwarna putih (belum tahu bahannya cepat dekil atau gak). Untuk aplikator panjangnya pas, ujungnya kecil dan pipih lebih memudahkan dalam aplikasi di sudut-sudut bibir.

Kemasan tube BLP
  • Formula
Formula lipstick BLP ini lebih cenderung creamy. Buat kalian yang baru pertama kali mencoba matte liquid lipstick sangat cocok karena lebih mudah untuk aplikasinya. Hasil akhir matte, tetapi tidak membuat bibir kering. Soal ketahanan saya belum coba lipstick ini. Tapi feeling saya tidak akan jauh beda dengan lipstick lainnya, kalau terkena makanan berminyak akan terhapus juga. Sewaktu membersihkan saya merasa tekturnya jadi menggumpal dan agak sulit untuk dibersihkan. Mirip dengan Pixy Lip Cream teksturnya.
  • Warna
Saya pilih warna Lavender Cream. Warna ini seperti warna ungu dengan hint pink dan coklat (sangat sedikit). Intensitas warnanya juga bagus, menutup warna bibir (pantas saja diberi nama lip coat). Yang agak mengganggu adalah wanginya yang menyengat sekali. Memang wangi vanila, tapi buat saya sangat menyengat. Dari pas membuka kemasan wanginya sudah bisa tercium dan buat saya wanginya bikin pusing.

BLP
Rollover Reaction Vs Beauty Lip Paint dibawah ini.
RR Vs BLP
Secara keseluruhan buat saya tidak ada yang menang dan kalah. Dari keduanya ada poin plus dan minus. Kalau dari warna dan tekstur saya suka BLP, tetapi saya tidak suka dengan wangi menyengatnya. Sedangkan RR, saya suka produk ini karena multifungsi cocok untuk traveling tidak perlu membawa banyak produk. Warna-warna pastelnya juga saya suka tetapi memang range warnanya tidak banyak dan teksturnya membuat bibir kering. So, nilai keduanya sama.
Sampai ketemu di review selanjutnya!! Love…

Hayuni

Do you want to collaborate?

If you are interested in collaborating with this blog, don’t hesitate to contact me