Powered by Blogger.

Search This Blog

Showing posts with label Ramen. Show all posts
Showing posts with label Ramen. Show all posts

Review Hayuni: Hayu Makan Ramen Di Yagami Ramen House Cikarang

Hi Ladies!!




Lama ya gak buat review tempat makan. Iya sih secara bumil ini lagi jarang pergi jalan-jalan. Masuk trimester 3 ini sudah lelah. Malah bawaanya udah mau cuti ajah.. (kalau gak inget jatah cuti hamil hanya 3 bulan. Btw sekarang mah udah cuti ). Kalau jajan pasti cuma yang didekat rumah aja. Paling banter jajan tahu gejrot yang agak jauh. Anyway, sebenarnya kepengen makan ramen sudah dari lama. Waktu itu sih bilang ke suami "kalau sudah gajian kita nge-ramen yuk, a". Maklum yah kalau mau jajan yang agak fancy, kami memang gitu kudu persiapan dulu soalnya sayang aja kalau dalam sebulan keseringan jajan jajanan fancy .
Waktu berlalu kemudian suami nanya "masih mau makan ramen? kita nyobain ke tempat ramen yang di Hotel Cifest yuk?". Nama tempatnya Yagami Ramen House, letaknya di loby Hotel Cifest. Sebagai emak-emak lalu saya berfikir mahal gak ya tempat makannya secara kan itu di Hotel gitu. Lalu tertunda lagi lah makan ramennya. Pas lihat di GoFood ternyata ada delivery Yagami Ramen dan lihat harganya sama saja kayak di Gokana. Mau delivery tadinya tapi ongkir dari Cifest ke rumah kok lumayan. Akhirnya ketunda lagi.
Waktu pun berlalu lagi. Hari minggu kemarin (8 Januari 2018), saya ada jadwal periksa kehamilan di Klinik yang lokasinya di Cifest. Pas pulang suami menawarkan mampir makan ramen. Pas banget kan tuh...pas habis bete-bete ah...sama suami eh ditawarin jajan . Akhirnya kami mampir makan kesitu. Tempatnya sih gak begitu besar, tapi enak sih gak ramai. Mungkin karena yang mau makan terlanjur jiper duluan dengan letaknya yang di loby hotel takut makanannya mahal harganya. Tapi kalau menurut saya sih harganya masih masuk akal kok. Lalu mampir lah kami ke Yagami Ramen House.
Biasa ya kalau masuk restaurant jepang sapaan pertama para pelayannya pasti "iraseimaseeee...." . Awalnya sih cuma kami berdua saja tuh yang datang. Pas masuk beberapa pelayan lagi kelihatan santai gitu (karena belum ada pelanggan mungkin). Saya dan suami pastinya memesan ramen, tapi menu selain ramen seperti nasi juga ada. Saya pesan Tomyum Ramen dan suami pesan Chili Oil Ramen. Secara ya suami suka sekali pedas jadi pasti dia cari ramen yang paling pedas. Untuk minum saya pesan Milo Godzila dan suami es teh manis (jomplang) hahaha. Katanya takut mau nambah minumnya jadi pesan es teh manis saja (ternyata gelas minumannya besar, jadi gak nambah deh..hahaha). Berikut review ramen dan minuman yang sempat kami coba. 

  • Tom Yum Stamina Ramen Rp 25.000-an
Tom Yum Stamina Ramen
Ramen dengan kuah Tom Yum yang pedas manis, ditambah telur rebus, irisan wortel, jamur, yakinori dan chicken katsu. Kalau menurut saya sih kuahnya benar berasa Tom Yum, pas rasanya. Karena sudah lama tidak makan Tom Yum menurut saya sih enak. Tapi kalau suami kurang suka rasa kuah Tom Yum katanya gak cocok sama mie ramen. 

  • Chili Oil Ramen Rp 25.000-an

Chili Oil Ramen
Suami pesan Chili Oil Ramen, karena suka sekali pedas. Dia mau coba seberapa pedas ramen di Yagami House. Chili Oil Ramen, ramen kuah ayam dengan chili oil disajikan dengan telur ayam, jamur dan taburan biji wijen. Tapi pas dicoba dia kecewa karena rasanya tidak sepedas yang dibayangkan. FYI, level pedasnya suami sudah melewati batas normal... Dia sampai minta sambal tambahan untuk ramennya. Saya sempat coba rasa Chili Oil Ramen ini, menurut saya sih biasa aja rasa kaldunya, saya lebih suka yang Tom Yum Ramen. Sebenarnya saya lupa harga pasti ramen dan minuman yang ada di Yagami Ramen House ini, jadi harga yang saya tulis itu perkiraan saja ya.

  • Milo Godzila Rp 23.000

Milo Godzila
Minuman ini pastinya dibuat dari susu milo dengan toping bubuk coklat dan es krim vanila. Tapi entah ya menurut saya es krimnya kurang manis. Gak berasa vanila. Tapi kalau kata suami "ya ini rasa es krim vanila". Kami kira porsi minumnya kecil, ternyata gelasnya besar loh. Pasti kenyang kalau makan didampingi minuma Milo Godzila ini.

Kalau es teh manis mah gak perlu direview ya, sama saja rasanya..hehe. Menurut saya sih, lebih enak Tom Yum Ramen dibanding dengan Chili Oil Ramen. Preferensi setiap orang juga sih, kalau suami justru kurang suka rasa Tom Yum Ramen-nya haha. Oia di Yagami Ramen House ini kita bisa minta tambahan toping sesuai selera. Harga setiap toping juga berbeda-beda berkisar Rp 5.000- Rp 10.000-an. Untuk tipe mie-nya juga kita bisa pilih. Ada 3 pilihan mie, Original Noodle, Medium Noodle dan Udon (tambahan Rp 5.000). Tersedia juga menu selain ramen seperti Rice Bowl, Nasi Goreng, Beef Curry, Chicken Katsu dan Chicken Teriyaki. Menu snack dan dessert-nya juga ada Okonomiyaki, Tofu, Salad dan Ice Cream. Kalau minumannya ada Green Tea, Lemon Tea, Teh Manis (panas/dingin) dan yang paling recommended ya Milo Godzila.

Nah segitu dulu review tempat makan Yagami Ramen House. Buat kalian yang penasaran silahkan saja coba datang (alamatnya saya tulis dibawah ya). Sampai ketemu di review selanjutnya!!

Yagami Ramen House
 Jl. Raya Cikarang-Cibarusah Hotel, Cifest, Sukadami-Cikarang Selatan
Website: www.yagamiramenhouse.com