Powered by Blogger.

Search This Blog

Showing posts with label Omniskin. Show all posts
Showing posts with label Omniskin. Show all posts

Review Omniskin Lavender Calm Meltaway Cleansing Balm

review-omniskin-lavender-calm-meltaway-cleansing-balm


Siapa disini yang sudah istiqomah untuk melakukan double cleansing?

Kali ini aku mau mengulas produk yang cocok digunakan untuk double cleansing dan digunakan sebagai first cleanser. Kebetulan sekali produk ini dari brand lokal baru. Aku selalu tertarik untuk coba skincare dari brand lokal karena sekarang ini kualitas brand lokal sudah bagus-bagus. Produknya adalah


Omniskin Lavender Meltaway Cleansing Balm


About The Brand

Karena Omniskin brand baru dan ini adalah produk pertama yang aku coba. Aku mau kasih informasi sedikit mengenai brand Omniskin ini ya. 

Omniskin hadir dengan tujuan untuk menjawab keingintahuan para wanita Indonesia akan trend kosmetik Internasional yang diadaptasikan untuk jenis kulit wanita di iklim tropis. It is proudly Indonesian.

Nama Omniskin diambil dari bahasa latin "Omni" yang berarti "Semua". Visi dari Omniskin ini memang untuk memenuhi kebutuhan semua jenis kulit. Jadi semua jenis kulit (berminyak, kering & kombinasi) dapat menemukan solusi permasalahan kulitnya di skincare Omniskin. Semua informasi ini aku dapat dari website resmi Omniskin. 

Menurutku visi mereka sebagai brand lokal menarik. Apalagi mereka juga menyatakan bahwa produk mereka hadir dengan harga yang terjangkau. Tentunya sudah dengan sertifikasi BPOM sehingga aman digunakan.


review-omniskin-lavender-calm-meltaway-cleansing-balm


Packaging

Omniskin Lavender Calm Meltaway Cleansing Balm ini hadir dengan kemasan jar disertai dengan kemasan box/ kardus. Warna kemasannya putih dengan ada unsur warna ungu yang mewakili lavender.


review-omniskin-lavender-calm-meltaway-cleansing-balm

 

Untuk kemasan box dibagian atas (tutup) ada tulisan Omniskin. Dibagian sisinya terdapat keterangan produk, klaim produk, cara penggunaan, ingredients list, keterangan produsen, no. POM beserta QR Code, label PAO dan tanggal kadaluarsa produk. Menurutku keterangan yang ada pada box ini sangat lengkap.


review-omniskin-lavender-calm-meltaway-cleansing-balm


Kemudian untuk kemasan jar, warnanya putih dengan gambar bunga lavender. Uniknya tutup jar-nya ini double tutup ada 2 tipe. Tipe flip dan tipe putar. Oia produk ini juga disertai spatula kecil untuk mengambil produk.


Formula

Cleansing balm ini merupakan oil based cleanser yang bisa digunakan untuk membersihkan mulai dari kotoran, debu, minyak berlebih dan waterproof makeup.

Claim productMembersihkan makeup waterproof dan kotoran. Membersihkan pori-pori, mencegah blackheads dan komedo. Melting formula. Mudah dibilas. Cocok untuk semua jenis kulit.


IngredientsEthylhexyl Palmitate, Phenoxyethanol, Lavandula Angustifolia Oil, Tocopherol, Squalane, Shea Butter ( Butyrospermum Parkii ), Simmondsia Chinensis ( Jojoba ) Seed Oil, Helianthus Annuus Seed Oil, BHT, Brassica Campestris Seed Oil, CI 60725, Glycyrrhiza Glabra Root Extract, Polyglyceryl-3 Diisostearate, Althaea Officinalis Root Extract, Oryza Sativa Bran Extract.


review-omniskin-lavender-calm-meltaway-cleansing-balm


Teksturnya balm dan berwarna ungu. Tekstur balm-nya memang yang melting alias meleleh begitu kena hangat permukaan kulit wajah dan jari. Karena oil based akan berasa berminyak setelah melting. Itu tandanya produk bekerja untuk membersihkan kotoran dan waterproof makeup. Tapi setelah dibilas tidak akan berasa berminyak. Kulit malah terasa lembut. 

Tesktur cleansing balm ini aku suka. Pas, gak berasa greasy di kulit. Paling penting sih gampang dibilasnya dan setelahnya kulit berasa lembut, mungkin ini efek dari kandungan Squalane dan Shea Butter. Kandungan lavender oil-nya bisa membantu calming kulit juga. 

Aku pakai ini sudah 2 minggu dan kulitku aman aja tidak ada breakout atau efek negatif lainnya. Malah di kulitku terasa lembut. Teksturnya bisa dibilang cocok dengan kulitku. Kemampuan untuk membersihkan kotoran dan waterproof makeup juga bagus. Bisa dilihat ya dari foto dibawah, lip cream, foundation dan waterproof eyeliner bisa bersih.


review-omniskin-lavender-calm-meltaway-cleansing-balm


Price And Where To Buy

Harga untuk Omniskin Lavender Calm Meltaway Cleansing Balm adalah Rp 89.000 isi produknya 80gram. Kalian bisa beli di website Omniskin atau di market place Omniskin Offcial Store ya.


Rangkuman keseluruhan, aku suka dengan tekstur cleansing balm ini yang melting tanpa meninggalkan residu balm atau apapun itu yang akan membuat kulitku iritasi. Gampang dibilas tidak akan meninggalkan rasa greasy di kulit. Mampu membersihkan kotoran dan waterproof makeup dengan baik. Dan harganya pun terjangkau. 

Kalau kalian ada pertanyaan atau kalau kalian sudah coba kasih tahu pendapat kalian di kolom komentar ya. Kita saling sharing. 

Sekian review aku untuk Omniskin Lavender Calm Meltaway Cleansing Balm. Terimakasih sudah berkunjung. Sampai jumpa di review selanjutnya ya..